GenPI.co Kepri - Tidak banyak yang tahu, ternyata puasa malah membantu menyembuhkan gejala flu dan batuk.
Saat flu dan batuk, kamu membutuhkan pertahanan lebih dengan mengonsumsi makanan bergizi. Hal ini karena flu dan batuk biasanya disebabkan virus.
Virus inilah yang melemahkan pertahanan tubuh dan peluang infeksi pun meningkat.
BACA JUGA: Ini Manfaat Bahan Herbal untuk Redakan Batuk
Tapi bagaimana meningkatkan pertahanan tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi kalau kamu lagi puasa?
Sebuah penelitian menyebutkan, kurang nafsu makan selama beberapa hari pertama saat kamu sakit merupakan adaptasi alami tubuh dalam melawan infeksi.
BACA JUGA: Apakah Batuk Sudah Pasti Covid-19? Ini Penjelasan Dokter
Jadi kalau asupan makan kamu berkurang saat beberapa hari sakit, justru itu akan bikin kekebalan tubuh meningkat untuk melawan infeksi.
Kurangnya rasa lapar saat puasa bisa membantu tubuh menghemat energi, jadi tubuh bakal lebih fokus melawan infeksi.
BACA JUGA: Tips Sehat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan dari Dokter
Pembatasan asupan makan juga membatasi tersedianya cadangan zat besi dan seng yang diperlukan untuk penyebaran infeksi. Jadi saat asupan makan dibatasi, virus pun dapat dicegah berkembang lebih banyak.