Satpol PP se-Kepri Diminta Humanis Saat Bertugas, Kenapa?

Satpol PP se-Kepri Diminta Humanis Saat Bertugas, Kenapa? - GenPI.co KEPRI
Ilustrasi Satpol PP di Kepri yang diminta untuk humanis saat bertugas. Foto: ANTARA.

GenPI.co Kepri - Satuan Polisi Pamong Praja dan Penanggulangan Kebakaran (Satpol PP dan Gulkar) se-Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) diminta humanis saat bertugas.

Hal itu lantaran Satpol PP dan Gulkar merupakan cerminan performa pemerintah di tengah masyarakat.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad, mengatakan, untuk itu prinsip saling menghargai, menghormati dan sikap humanis harus dikedepankan dalam pelaksanaan tugas.

BACA JUGA:  Gas LPG di Kepri Naik, Ini Penyebab dan Harga Terbarunya

Jadikan pelatihan ini sebagai ajang untuk merefresh dan mereview pikiran dan semangat bahwa Satpol PP menjadi andalan dalam penegakan Perda dan Perkada,” katanya mengutip laman resmi Pemprov Kepri, Selasa (8/3).

Menurutnyz, Satpol PP dan Gulkar memang merupakan bagian penting dari aparatur pemerintah, juga bagian penting dari sub sistem pemerintah daerah.

BACA JUGA:  Prakiraan Cuaca Kepri, BMKG: Berpotensi Hujan Sedang Hingga Lebat

Satpol PP memiliki peran dan fungsi strategis, dengan tugas utama mengawal implementasi Perda dan Perkada, menjamin kesejahteraan umum, khusus Linmas melaksanakan tugas perlindungan masyarakat dan diperkuat oleh PPNS di Satpol PP.

"Sesungguhnya tugasnya bukan hanya menjaga kantor-kantor pemerintahan, tetapi menjaga semua aset-aset pemerintah. Lebih jauh, Satpol PP ikut menentukan terwujudnya kesejahteraan di tengah-tengah masyarakat,” kata dia.

BACA JUGA:  Capaian Vaksin Booster di Kepri Rendah, Alasannya?

Ansar melanjutkan, untuk mewujudkan tugas tersebut, ada hal-hal yang perlu diberi penguatan. Salah satunya adalah dengan terus melakukan usaha disrupsi atau perubahan-perubahan yang signifikan dengan terus meningkatkan kualitas sumber daya manusianya.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya