Ada Lomba Mobil Hias dalam Pawai Takbir Iduladha, Buruan Daftar!

Ada Lomba Mobil Hias dalam Pawai Takbir Iduladha, Buruan Daftar! - GenPI.co KEPRI
Pawai takbir keliling malam Hari Raya Idulfitri 1443 H, di Hari Raya Iduladha kali ini, Pemko Batam kembali mengadakan kegiatan serupa. Foto: Dok. Media Center Batam.

GenPI.co Kepri - Pemerintah Kota (Pemko) Batam tahun ini menggelar lomba mobil hias dalam pawai takbir Iduladha 1443 H. Cek syarat-syaratnya dan buruan daftar!

Acara pawai rencananya akan dilepas oleh Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) pada Sabtu (9/6).

Berdasarkan informasi dari laman mediacenterbatam.go.id, lomba mobil hias ini memperebutkan total hadiah sebesar Rp36 juta.

BACA JUGA:  Pawai Takbiran Batam Meriah, Ada Mobil Hias hingga Lampu Colok

Rinciannya untuk juara I Rp12 juta, juara II Rp10 juta, juara III Rp8 juta dan juara IV Rp6 juta.

Acara akan dimulai pada pukul 19.30 WIB. Pawai akan dimulai dari Dataran Engku Hamidah melewati rute diantaranya Simpang Rosadele lalu Simpang Frengky.

BACA JUGA:  Gubernur Kepri Akhirnya Perbolehkan Gelar Pawai Takbiran

Kemudian menuju Simpang Kabil serta Simpang Panbil dan berakhir di Bundaran Tembesi.

Mobil hias peserta pawai diwajibkan sudah ada di lokasi permulaan pawai (Dataran Engku Hamidah) pada pukul 16.00 WIB.

BACA JUGA:  Pawai Takbir Keliling Dilombakan, Cek Syarat dan Cara Daftar

Untuk penilaian, kriterianya terdiri dari lafaz dan suara, dekorasi kendaraan sesuai dengan tema idul adha, kerapian dan keserasian, jumlah peserta dan kekompakan, serta ketertiban berlalulintas.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya