
Vitamin D
Vitamin D tak hanya bagus untuk kekuatan tulang dan gigi, vitamin ini juga membantu kulit memperbaiki diri dengan merangsang pertumbuhan sel kulit baru.
Vitamin D juga berperan penting untuk meringankan peradangan pada kulit. Peradangan bisa menyebabkan kulit mengalami iritasi hingga mengalami masalah seperti jerawat dan eksim.
BACA JUGA: Ingin Kulit Wajah Sehat, Ini Kebiasaan Buruk yang Wajib Dihindari
Selain dari suplemen dan losion, sumber alami yang bisa didapatkan untuk mencukupi vitamin D adalah sinar matahari. Ketika kulit menyerap sinar matahari, kolesterol dalam tubuh diubah menjadi vitamin D.
Nantinya, vitamin D akan diambil oleh hati dan ginjal dan disebarkan ke seluruh tubuh untuk membantu pembentukan sel-sel kulit yang sehat.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Minuman Kolagen untuk Kulit Sehat dan Awet Muda
Susu, sereal, salmon, tuna, kuning telur, dan hati sapi juga termasuk sumber vitamin D yang bagus untuk kesehatan kulit Anda.
Vitamin K
BACA JUGA: Manfaat Bunga Telang untuk Kesehatan, Tubuh Jadi Bugar
Vitamin K berperan dalam proses pembekuan darah yang dibutuhkan saat proses penyembukan luka atau memar.