
Namun, Anda perlu memerhatikan penambahan garam dalam memasak ikan. Pasalnya, penggunaan garam yang berlebihan pada makanan justru dapat menjadi penyebab hipertensi.
4. Yoghurt
Yoghurt merupakan salah satu produk susu. Karena itu, kandungan kalsiumnya yang tinggi cocok untuk penderita hipertensi.
BACA JUGA: 6 Rempah yang Bisa Gantikan Garam Bagi Penderita Hipertensi
Menurut beberapa penelitian, yoghurt juga mengandung probiotik tinggi yang diyakini dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Untuk memasukkan yoghurt ke dalam menu harian, Anda bisa mengonsumsinya langsung satu cangkir setiap hari atau dicampur dengan buah, kacang-kacangan, atau granola. Pilihlah yoghurt dengan kandungan gula dan lemak yang rendah.
BACA JUGA: Mengenal Hipertensi Paru yang Bisa Menyerang Anak Usia Dini
5. Susu skim
Selain olahan susu seperti yoghurt, susu skim juga tinggi kalsium dan rendah lemak sehingga dapat Anda jadikan sebagai minuman penurun tekanan darah.
BACA JUGA: 6 Jenis Bahan Alami untuk Menurunkan Darah Tinggi
Menurut penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Human Hypertension tahun 2012, terdapat hubungan antara konsumsi susu rendah lemak, seperti susu skim, dengan penurunan risiko tekanan darah tinggi.