GenPI.co Kepri - Berbagai daerah di Indonesia akan mengalami fenomena hari tanpa bayangan pada Februari hingga April 2022 ini.
Fenomena hari tanpa bayangan ini terjadi di berbagai wilayah di Indonesia mulai dari Aceh hingga Papua.
Mengutip laman BMKG, fenomena tanpa bayangan ini juga disebut kulminasi atau transit atau istiwa. Sebuah fenomena ketika matahari tepat berada di posisi paling tinggi di langit.
BACA JUGA: Dinkes: Seluruh Tenaga Kesehatan di Kepri Sudah Divaksin Booster
Saat deklinasi matahari sama dengan lintang pengamat, fenomenanya disebut sebagai Kulminasi Utama. Pada saat itu, matahari akan tepat berada di atas kepala pengamat atau di titik zenit.
Matahari yang tepat berada di atas kepala mengakibatkan bayangan benda tegak akan terlihat menghilang.
BACA JUGA: Waspada Gelombang Tinggi di Wilayah Kepri
Forcester On Duty BMKG Hang Nadim Batam Made Roni, mengatakan bahwa fenomena hari tanpa bayangan juga nantinya akan terjadi di wilayah Kepri.
"Wilayah Kepri juga mengalami hari tanpa bayangan dengan perbedaan waktu di beberapa daerah," kata Roni kepada GenPi.co Kepri, Sabtu (19/2).
BACA JUGA: Gubernur Soal KKN Sekwan DPRD Kepri: Akan Kami Periksa Proyeknya
Dia menjelaskan, untuk wilayah Kepri, fenomena hari tanpa bayangan terjadi pada Maret 2022 mendatang.