
Mendengar laporan adiknya. Arif meminta David untuk diantarkan ke tempat adiknya bekerja.
"Dia [Arif] masuk ke perusahaan dan langsung lari ke arah korban dan melakukan penganiayaan sedangkan David menunggu di atas sepeda motor di luar pintu," jelasnya
Kata Ganjar, usai membacok satpam itu, kedua pelaku langsung melarikan diri dari lokasi tersebut.
BACA JUGA: BP Batam Gencar Tawarkan Investasi EBT, Prospeknya Moncer!
"Istri korban yang mengetahui suaminya di bacok langsung melapor ke Polsek," jelasnya.
Kepolisian yang turun di lokasi kejadian langsung meminta keterangan saksi olah TKP dan melakukan pemeriksaan CCTV.
BACA JUGA: Ada Ganja dalam Keleng Biskuit, Kejadiannya di Batam
Setelah mengetahui ciri-ciri yang diduga sebagai pelaku penganiayaan, pihaknya langsung melakukan penyekatan pintu keluar Batam yakni Bandara dan pelabuhan, termasuk pelabuhan rakyat.
Pada Selasa (22/2) Polsek Batu Aji akhirnya mendapatkan informasi keberadaan kedua pelaku dari keluarga yang tengah berada di indekos daerah Kampung Bukit, Tanjung Riau, Sekupang.
BACA JUGA: Ini Skema Kedatangan dan Pengawasan Wisman Singapura di Batam
"Setelah dibujuk keluarga akhirnya kedua pelaku akhirnya menyerahkan diri dan kami amankan," ujarnya.