Calon Pengantin di Kepri Diminta Bantu Cegah Stunting, Caranya?

Calon Pengantin di Kepri Diminta Bantu Cegah Stunting, Caranya? - GenPI.co KEPRI
Pelaksanaan bulan imunisasi anak di Tanjung Pinang, Kepri. Mencegah stunting di Kepri juga dimulai sejak dini, yaitu pemeriksaan kesehatan bagi calon pengantin. Foto: ANTARA.

GenPI.co Kepri - Calon pengantin di Kepri diminta bantu cegah stunting pada bayi dan anak-anak. Bagaimana caranya?

Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kepri Rohina mengatakan stunting dapat dicegah sejak dini.

Ia meminta pasangan calon pengantin memeriksa kesehatan sebelum menikah untuk mencegah lahirnya bayi dengan kondisi stunting.

BACA JUGA:  BKKBN: Butuh Alat Untuk Diagnosis Stunting Lebih Akurat

"Pemerintah gencar mencegah stunting, mulai dari hulu hingga ke hilir," ujarnya, Rabu (1/6).

Rohina menyebut Idealnya pengecekan kesehatan dilakukan calon pengantin tiga bulan sebelum menikah, mulai dari pemeriksaan tinggi badan, berat badan, lingkar lengan atas dan kadar hemoglobin.

BACA JUGA:  Duh, 3.356 Anak di Batam Stunting, Sebegini Target Penurunannya

Pemeriksaan kesehatan ini dapat dilakukan di mana saja sebagai upaya meningkatkan gizi calon pengantin.

Calon pengantin dapat dicegah dari kekurangan energi kronis dan anemia, sebagai salah satu risiko yang dapat melahirkan bayi stunting.

BACA JUGA:  Dokter: Anak Pendek Bukan Berarti Stunting

"Jeda tiga bulan menjelang nikah cukup untuk memberikan gizi serta meningkatkan jika lingkar lengan kecil, hingga hemoglobin rendah, yaitu dengan memberikan tablet tambah darah dan asupan gizi sampai kondisi tubuh normal," ujar Rohina.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya