Anak Juga Bisa Kena Diabetes, Kenali Gejala dan Penanganannya

Anak Juga Bisa Kena Diabetes, Kenali Gejala dan Penanganannya - GenPI.co KEPRI
Ilustrasi. Anak-anak juga bisa kena diabetes. Kenali gejala dan cara penanganannya. Foto: ANTARA/Pexels.

GenPI.co Kepri - Anak-anak juga bisa kena diabetes, khususnya diabetes melitus tipe 1 (DMI 1). Kenali gejala dan penanganannya lebih cepat sebelum kondisinya memburuk.

Dokter spesialis anak dari Universitas Padjajaran Faisal Al Bukkar mengatakan terdapat beberapa gejala diabetes melitus tipe 1 dan cara untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak yang mengidapnya.

"Poliuria (sering buar air kecil), Polidipsi (sering merasa haus), Polifagia (banyak makan), berat badan menurun, dan merasa lemas," kata dr Faisal, dikutip dari siaran pers mGanik Care, Kamis (28/7).

BACA JUGA:  Manfaat Sirih Merah untuk Obat Diabetes, Begini Cara Meraciknya

Jika gejala-gejala tersebut dialami oleh anak, orang tua harus membawanya langsung ke dokter dan meminta untuk dilakukan tes glukosa darah.

Ia mengatkaan DM1 adalah kondisi serius saat kadar glukosa darah meningkat terlalu tinggi karena tubuh tidak dapat membuat hormon insulin.

BACA JUGA:  Tips Agar Biaya Pengobatan Diabetes Tipe 2 Tidak Bengkak

Keadaan ini disebabkan oleh reaksi autoimun, dimana sistem pertahanan tubuh menyerang sel-sel di pankreas yang memproduksi insulin.

Akibatnya, tubuh hanya memproduksi sedikit insulin atau tidak sama sekali. Selain itu, kondisi genetik seseorang dan lingkungan juga menjadi penyebab dari DM1.

BACA JUGA:  Cara Mengontrol Gula Darah Bagi Penderita Diabetes

Diabetes tipe ini tidak memandang usia dan umumnya dialami oleh anak-anak atau dewasa muda.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya