Wisuda STIKOM Muhammadiyah, Begini Pesan Amsakar untuk Alumni

Wisuda STIKOM Muhammadiyah, Begini Pesan Amsakar untuk Alumni - GenPI.co KEPRI
Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menghadiri wisuda STIKOM Muhammadiyah Batam. F: Diskominfo Batam

GenPI.co Kepri - Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad mengatakan, segala kegiatan yang berkaitan dengan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan hal yang penting.

"Pengembangan SDM adalah kunci mempercepat kemajuan satu bangsa juga peradaban," kata Amsakar pada Sidang Senat Terbuka Wisuda ke-4 STIKOM Muhammadiyah Batam yang di gelar di Golden View Hotel, (27/3).

Amsakar mengatakan, Muhammadiyah juga telah membuktikan diri lewat amal usaha di bidang pendidikan.

BACA JUGA:  Wisuda Santri TPQ, Ini Motivasi dari Orang Nomor Satu di Batam

Menurutnya ilmu pengetahuan merupakan kunci sukses dunia dan akhirat. Untuk itu, ia berpesan agar para wisudawan-wisudawati jangan berhenti belajar.

Ia berpesan jika memungkinkan, lanjut hingga jenjang yang lebih tinggi. Tidak ada kata terlmabat untuk mengembangkan kapasitas diri.

BACA JUGA:  SMK Muhammadiyah Kabil Mulai Dibangun, Ini Tujuannya

"Saya saja masih terus belajar. Minda harus terus diasah, jangan larut pada rutinitas semata," ajaknya.

Amsakar optimistis, dengan latar belakang yang ditekuni alumni STIKOM Muhammadiyah Batam, punya modal besar mengisi era digital.

BACA JUGA:  Ansar Hibahkan Dana untuk Masjid Muhammadiyah, Nilainya Fantastis

"Teknologi informasi yang kalian tekuni sudah tepat dengan eranya, tinggal momentumnya ditangkap," kata dia.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya