Kedubes AS Ketemu Bakamla, Bahas Latihan Maritim di Batam

Kedubes AS Ketemu Bakamla, Bahas Latihan Maritim di Batam - GenPI.co KEPRI
Kedubes AS mengunjungi Bakamla RI untuk membicarakan pengembangan pusat latiham militer di Batam Foto: Humas Bakamla RI.

GenPI.co Kepri - Kedubes AS alias Amerika Serikat temui Bakamla RI. Pertemuan itu membahas rencana pengembangan pusat latihan maritim di Batam.

Delegasi Kedutaan Besar Amerika Serikat Bagian keamanan Scott Partin, INL Direktur Ken Zucher dan perwakilan dari United States Coast Guard (USCG) Jim Duval berkunjung ke Kantor Zona Bakamla Barat, Batam, Senin (5/9).

Kunjungan itu diterima oleh Kepala Zona Bakamla Barat Laksmana Bakamla Hadir Pranoto.

BACA JUGA:  Bakamla Tangkap Kapal Tanker di Batam Gegara Selundupkan Barang

Pertemuan itu membahas tentang rencana pengembangan Pusat Pelatihan Maritim Bakamla RI yang berada di Jalan Trans Barelang Kota Batam.

Scott Partin mengatakan akan melanjutkan program pelatihan yang sebelumnya sudah terlaksana dengan baik.

BACA JUGA:  Bakamla RI dan MSC Singapura Kerja Sama Atasi Perairan Bintan

Pihaknya akan melakukan pengembangan kurikulum, instruktur dan fasilitas pelatihan.

"Program Pelatihan hasil kerjasama antara Bakamla RI dan UNODC selama ini sudah berjalan sangat baik,” kata Partin.

BACA JUGA:  Kedubes Amerika Serikat Kunjungi Pemko Batam, Bahas Apa?

Hal itulah yang mendasari pihaknya bertencana mengembangikan kurikulum dan materi pelatihan di pusat pelatihan Maritim Bakamla RI.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya