"Kita cari solusi terbaik, Insyallah dalam waktu dekat dan selambat-lambatnya sebelum September 2023 sudah ada keputusan," kata Rahma.
Sementara itu, Kepala BKPSDM Kota Tanjung Pinang, Tamrin Dahlan mengatakan, tahun 2022 ini, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (kemendikbudristek) Republik Indonesia kembali membuka lowongan PPPK untuk guru honorer.
"Nah tahun lalu itu ada 118 guru honorer yang tidak masuk dalam rangking, tapi lulus passing grade. Maka tahun ini, kemendikbudristek membuka peluang, supaya yang lulus passing grade tersebut diangkat sebagai PPPK melalui tahap 2022 ini," ucapnya. (*)
BACA JUGA: Honorer Masih Dibutuhkan, Ansar Minta Kemenpan RB Tinjau Rencana
Simak video pilihan redaksi berikut ini: