
GenPI.co Kepri - Polsek Belakang Padang kunjungi warga dalam rangka bakti sosial menjelang Hari Bhayangkara ke -76 yang jatuh pada 1 Juli 2022.
Kunjungan ini dilakukan dengan membagikan sembako kepada masyarakat tidak mampu di Kelurahan Tanjung Sari dan Kelurahan Sekanak Raya, Jumat (17/6).
Kapolsek Belakang Padang AKP Yerry Manullang mengatakan sasaran bakti sosial kali ini adalah warga kurang mampu dan warga sakit.
BACA JUGA: Polsek Belakang Padang Hidupkan Tradisi Basembang Bercerite
“Termasuk juga warga yang terdampak situasi pandemi Covid-19,” ujarnya, dalam keterangan tertulisnya.
Dalam kunjungan itu, Polsek Belakang Padang membagikan beras 5 kilogram dan popok dewasa atau diapers berisi 50 untuk setiap satu paket.
BACA JUGA: Kapolsek Belakang Padang Datangi Warga Lumpuh, Tujuannya Mulia
Beberapa warga yang dikunjungi Yerry dan rombongan warga yang sakit lumpuh. Yerry mengatakan pemberian bantuan itu merupakan salah satu wujud kepedulian dan perhatian Polsek Belakang Padang.
“Khususnya untuk masyarakat yang kurang mampu. Semoga bermanfaat,” ujarnya.
BACA JUGA: Kapolsek Bulang Datangi Penderita Stroke, yang Dibawa Bikin Happy
Selain dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara, Polsek Belakang Padang memang termasuk Polsek yang rajin mendatangi warganya.