Polresta Barelang Masih Selidiki Penyebab Kebakaran PT PCI

Polresta Barelang Masih Selidiki Penyebab Kebakaran PT PCI - GenPI.co KEPRI
Kebakaran di PT PCI Elektronik tidak menimbulkan korban jiwa. Polresta Barelang masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut. Foto: Humas Polresta Barelang.

GenPI.co Kepri - Polresta Barelang masih selidiki penyebab terjadinya kebakaran gedung PT PCI Elektronik Internasional Panbil di Industrial Estate Muka Kuning, Sei Beduk, Kota Batam.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto mengatakan, saat ini kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan Sat Reskrim Polresta Barelang.

“Penyebab pastinya masih menunggu hasil penelitian dari Tim Pusat Laboratorium Forensik Polda Riau,” uarnya, Rabu (8/6) melalui siaran persnya.

BACA JUGA:  Kebakaran di Sagulung Hanguskan Sejumlah Rumah, Wawako Gecep!

Kebakaran di PT PCI Elektronik terjadi sekira pukul 20.25 WIB, Selasa (7/6). Pada jam tersebut alamar di gedung ruang store zona 10 lantai satu dan dua berbunti, menandakan ada keakaran.

Kemudian pihak sekuriti PT PCI mengimbau Karyawan PT melalui alat pengeras suara yang berada di dalam PT untuk menghentikan aktifvtas operasional di dalam gedung.

BACA JUGA:  Cara Anggota Pemadam Kebakaran Tanjung Pinang Mengasah Kemampuan

“Para karyawan diminta segera meninggalkan lokasi melalui pintu emergency,” terang Nugroho.

Kemudian pada pukul 20.28 WIB pihak sekuriti PT PCI Elektronik menelpon petugas pemadam kebakaran dan personil Polsek Sei Beduk dan menginformasikan bahwa adanya peristiwa kebakaran di Gedung PT PCI Elektronik.

BACA JUGA:  Surat Tanah Warga Bulang Terbakar, Ini Solusi dari Pemrov Kepri

Sekira pukul 20.40 WIB petugas Damkar dengan tujuh unit mobil damkar, personel Polsek Sei Beduk, Pers Sat Intelkam, Unit identifikasi Polresta Barelang tiba di Lokasi untuk melakukan proses pemadaman api.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya