Kapolresta Tanjung Pinang Temui Puluhan Ormas, untuk Apa?

Kapolresta Tanjung Pinang Temui Puluhan Ormas, untuk Apa? - GenPI.co KEPRI
Kapolresta Tanjung Pinang AKBP Heribertus Ompusunggu bertemu dengan puluhan ormas se- Kota Tanjung Pinang. Foto: Humas Polresta Tanjung Pinang.

GenPI.co Kepri - Kapolresta Tanjung Pinang AKBP Heribertus Ompusunggu temui puluhan organisasi kemasyarakatan (ormas) se- Kota Tanjung Pinang, Kamis (2/6).

Pertemuan itu dalam rangka besembang becerite dengan mengangkat tema Mempererat Tali Silaturahmi serta Menciptakan Situasi Kota Tanjungpinang Aman dan Kondusif.

Kegiatan yang diadakan di gedung Antan Selundang Polresta Tanjung Pinang ini dihadiri 69 orang yang berasal dari 42 ormas se-Kota Tanjung Pinang.

BACA JUGA:  Kapolresta Tanjung Pinang Bagikan Titipan Presiden, Warga Bahagia

Kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh Kolonel Inf Tommy Anderson, Asisten I Kota Tanjung Pinang Tengku Dahlan, Hakim Pengadilan Negeri Kelas I Tanjung Pnang Justiar Ronal dan Kasi Intel Kejari Tanjung Pinang Dedek Syumarta Suir.

Kapolresta Tanjung Pinang AKBP Heribertus Ompusunggu, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada ormas se-Kota Tanjung Pinang yang telah meluangkan waktu untuk silaturahmi.

BACA JUGA:  AKBP Heribertus Ompusunggu Resmi Jabat Kapolresta Tanjung Pinang

Ia mengatakan, pertemuan bersama puluhan ormas ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta menciptakan situasi kota Tanjung pPinang yang aman dan kondusif.

"Pada kesempatan ini kita dapat melaksanakan sharing bagaimana situasi kamtibmas yang ada di tengah masyarakat sehingga kami dapat meningkatkan pelayanan maupun penegakan hukum,” ujarnya.

BACA JUGA:  Kapolresta Barelang Bilang Penjahat Melawan, Tembak di Tempat!

Ia juga sangat mengapresiasi saran dan masukan dari ormas terkait berbagai permasalahan yang ada di Tanjung Pinang.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya