Manfaat Bawang Putih untuk Mengobati Gejala Bronkitis

Manfaat Bawang Putih untuk Mengobati Gejala Bronkitis - GenPI.co KEPRI
Manfaat bawang putih untuk mengobati gejala bronkitis. Foto: GenPI.co.

GenPI.co Kepri - Manfaat bawang putih untuk kesehatan sangat banyak. Salah satunya untuk mengobati gejala bronkitis.

Bronkitis merupkan penyakit yang ditandai dengan batuk terus menerus yang tak kunjung reda dalam jangka waktu tertentu.

Bronkitis akut disebabkan oleh virus yang tak bisa diobati dengan antibiotik. Penyakit ini biasanya akan sembuh sendiri.

BACA JUGA:  3 Cara Meredakan Batuk Pilek Pada Anak Tanpa Obat

Jika berobat ke dokter, biasanya dokter akan memberi obat untuk mengatasi gejala yang muncul seoerti batuk.

Bawang putih mengandung sejumlah khasiat seperti anti tumor, anti peradangan, anti mikroba, antri protozoa, anti jamur dan anti virus.

BACA JUGA:  Makanan dan Minuman yang Jadi Pantangan Saat Batuk, Hindari!

Lung Health Institute mengatakan bawang putih memiliki khasiat menyerupai antibiotik untuk membantu melawan peradangan dan sumbatan yang menyerang paru-paru.

Sebuah studi yang dipublikasikan National Library of Medicine menunjukkan bahwa ekstrak bawang putih memiliki efek penghambatan virus bronkitis menular pada embrio ayam.

BACA JUGA:  Ini Manfaat Bahan Herbal untuk Redakan Batuk

Jurnal tersebut juga menunjukkan bahwa antivirus yang ditemukan dalam bawang putih dapat melawan virus, seperti influenza dan rhinovirus.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya