
GenPI.co Kepri - Ada beberapa makanan yang sebaiknya tidak diberikan kepada anak bulu alias anabul, julukan untuk anjing dan kucing yang jadi hewan piaraan.
Aneka makanan ini tidak boleh diberikan karena berbahaya jika dikonsumsi oleh anjing dan kucing.
Hal itu disampaikan oleh Dokter hewan Novi Wulandari di sela Indonesia International Pet Expo (IIPE), Tangerang, Jumat (26/8).
BACA JUGA: Aturan Pakan Basah dan Pakan Kering untuk Kucing, Kata Dokter
Makanan yang tak boleh diberikan itu di antaranya tulang ayam.
"Tulang ayam, khususnya untuk anjing, saat digigit hancur dan serpihannya tajam bisa merobek tenggorokan," kata Novi.
BACA JUGA: 5 Penyebab Badan Gatal Saat Olahraga, Apa Saja?
Meski serpihan tulang bisa lewat dan masuk ke lambung, ada kemungkinan serpihan-serpihan tajam itu melukai lambung dan pada akhirnya menimbulkan luka atau radang.
Makanan lainnya yang harus dihindari untuk kucing dan anjing adalah cokelat.
BACA JUGA: 5 Tanda Tubuh Kurang Olahraga, Ada yang Bisa Bikin bahaya!
Novi mengatakan, ada zat di dalam cokelat yang meninggalkan residu pada kucing atau anjing.