Harga Tiket, Jadwal Buka dan Fasilitas di Taman Rusa Sekupang

Harga Tiket, Jadwal Buka dan Fasilitas di Taman Rusa Sekupang - GenPI.co KEPRI
Pintu masuk Taman Rusa Sekupang. Pengunjung akan disambut dua patung rusa yang gagah. F: bpbatam.go.id.

GenPI.co Kepri - Setelah beberapa bulan ditutup untuk renovasi, Taman Rusa Sekupang sudah mulai buka lagi. Pembukaan itu ditandai dengan peresmian kembali Taman Rusa, Jumat (18/3) lalu oleh Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam.

Setelah direnovasi, Taman Rusa Sekupang jadi tambah ciamik. Berbagai fasilitas terbaru ditambahkan di taman tersebut.

Pengunjung yang datang di sana kini tidak hanya bisa jogging atau memberi makan rusa saja. Tapi kini tersedia berbagai fasilitas yang bikin aktivitas di taman itu jadi lebih seru.

BACA JUGA:  Batam Bakal Punya Taman Budaya, Lokasinya di Sekupang

Sesuai namanya, di pintu masuk pengunjung bakal disambut dengan dua patung rusa yang tinggi menjulang dan gagah. Di dalamnya, pengunjung tetap bisa jogging di lintasan sepanjang 1 kilometer.

Penghobi mancing sekarang juga diberi tempat. Setelah direnovasi, BP Batam menghadirkan dua kolam pancing di dalam kawasan Taman Rusa.

BACA JUGA:  Taman Kolam Sekupang Diapresiasi Sesmenko, Begini Katanya

Selain itu juga terdapat kolam budidaya ikan yang cocok jadi tujuan anak-anak sekolah atau yang sedang ingin belajar tentang budidaya ikan.

“Kolam Ikan Air Mancur telah dihiasi ikan koi dan ikan mas. Sedangkan kolam pemancingan telah disemai benih ikan nila dan ikan patin,” kata Wakil Kepala BP Batam, Purwiyanto, Jumat (18/3).

BACA JUGA:  5 Taman Ini Cocok Banget Buat Jadi Tempat Rekreasi Keluarga

Bagi yang membawa anak, Taman Rusa juga menjadi tempat yang tepat. Sebab, BP Batam menyediakan taman bermain anak dengan berbagai macam wahana. Dijamin anak-anak betah dan tidak ingin cepat-cepat pulang.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya