Mie Tarempa, Kuliner Khas Kepri  yang Wajib Dicoba 

Mie Tarempa, Kuliner Khas Kepri  yang Wajib Dicoba  - GenPI.co KEPRI
Mie Tarempa, mie khas Anambas yang dijual di Rumah Makan Mie Tarempa'k Batam Center. F: Alamudin/GenPI.co

Salah satu tempat yang menyajikan mie tarempa dan wajib dicoba ialah Rumah Makan Mie Tarempa'k yang berada di Ruko Royal Sincom, Blok D Nomor 15 - 16, Teluk Tering, Kecamatan Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Rumah makan mie tarempa ini setiap harinya ramai di kunjungi dari mulai buka pukul 07:00 WIB hingga pukul 22:00 WIB.

Ada 3 jenis mie tarempa yang disajikan mulai dari yang basah, lembab dan kering.

BACA JUGA:  Empuknya Roti Bakar Nougat di Kedai Kopi Atok's, Yuk Cobain!

Untuk satu porsinya mie tarempa  dijual dengan harga yang cukup terjangkau yakni sekitar Rp15.000 hingga Rp18.000.

Irfan, Salah satu pengunjung mengatakan bahwa  dirinya sangat suka dengan mie tarempa yang di jual di tempat itu.

BACA JUGA:  Lapis Berendam, Oleh-oleh Andalan Rumah Kue Wiweka

"Mie Tarempa rasanya pedas, ikannya banyak tapi nggak berasa amis. Mienya juga teksturnya lembut," kata Irfan.

Kata dia, biasanya dirinya selalu menyempatkan diri minimal seminggu sekali untuk menikmati mie asal Anambas itu

BACA JUGA:  Rumah Kue Wiweka, Tawarkan Oleh-oleh dengan Harga Ekonomis

"Sering ke sini buat makan mie. Tempatnya nyaman buat nongkrong bareng temen atau keluarga," ujarnya.(*)

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya