Bintan Resort dan Resort World Cruises Teken MoU, Menggembirakan!

Bintan Resort dan Resort World Cruises Teken MoU, Menggembirakan! - GenPI.co KEPRI
Bintan Resort teken MoU dengan Resort World Cruises. Kerja sama ini membawa angin segar bagi pariwisata di Kepri. Foto: Diskominfo Kepri.

GenPI.co Kepri - Bintan Resort dan Resort World Cruises teken MoU. Isi kerja samanya menggembirakan karena membawa angin segar bagi industri pariwisata di Kepri.

MoU itu ditandatangani oleh Vice President Director PT Bintan Resort Cakrawala Frans Gunara dan Chief Operating Officer Resorts World Cruises, Singapura Raymond Lim.

Penandatanganan MoU dilakukan di Doulos Phos The Ship Hotel, Lagoi, Bintan, Sabtu (2/7) bersamaan dengan singgahnya Genting Dream, kapal pesiar milik Resort World Cruises di Bintan.

BACA JUGA:  Kapal Pesiar dari Singapura ke Batam, Bawa Puluhan Wisman

Gubernur Kepri Ansar Ahmad yang diwakili oleh Plt. Kadis Pariwisata Kepri Luki Zaiman hadir menyaksikan penandatanganan MoU ini.

Ada juga Duta Besar Indonesia untuk Singapura, Suryo Pratomo, Bupati Bintan Roby Kurniawan beserta jajaran pemerintah yang hadir, serta Eugene Cho Park, CEO Gallant Venture Pte Ltd.

BACA JUGA:  Wah! Wisman Pakai Yacht Mulai Ramai Kunjungi Natuna

Group General Manager PT Bintan Resort Cakrawala, Abdul Wahab mengatakan kerja sama dengan kapal pesiar Resort World Cruises ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan wisatawan mancanegara (wisman).

"Pengunjung internasional itu mayoritas berasal dari negara Singapura, India, Malaysia dan wilayah regional lainnya," kata Wahab.

BACA JUGA:  Ratusan Peserta Ikuti Turnamen Golf di Kepri, Ada Wisman Juga

Ia mengatakan perjalanan kapal pesiar ini akan menyumbangkan angka pelancong berkisar rata-rata 4.000 hingga 5.000 orang per bulan.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya