Sepanjang 2022, Batam Siapkan 168 Atraksi untuk Goda Wisman

Sepanjang 2022, Batam Siapkan 168 Atraksi untuk Goda Wisman - GenPI.co KEPRI
Wali Kota Batam Muhammad Rudi saat berkunjung ke salah satu destinasi wisata religi di Batam. Foto: Disbudpar Batam.

GenPI.co Kepri - Sepanjang tahun 2022 ini, Kota Batam menyiapkan 168 atraksi untuk menggoda wisman sehingga tertarik untuk datang ke Batam.

Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Kota Batam terus meningkat sejak beberapa bulan terakhir.

Pembukaan pintu perbatasan serta kelonggaran aturan yang dibuat Pemerintah, berimbas terhadap naiknya jumlah wisman yang masuk ke Batam.

BACA JUGA:  Daftar Masjid yang Cocok Jadi Destinasi Wisata Religi di Batam

Badan Pusat Statistik (BPS) Batam merilis, pada Mei 2022, terdapat 16.761 kunjungan wisman.

Angka ini meningkat signifikan dibanding bulan Maret yakni 995 kunjungan dan April 8.149 kunjungan.

BACA JUGA:  Menko Perekonomian Resmikan Masjid Tanjak, Jadi Ikon Wisata Baru

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Batam Ardiwinata mengatakan kebijakan pemerintah melonggarkan aturan masuk perbatasan negara membawa dampak yang baik.

"Alhamdulillah membawa dampak yang baik terhadap naiknya jumlah wisman ke Batam," kata Ardi, Minggu (3/7).

BACA JUGA:  Desa Wisata Bakau Serip di Mata Menteri Sandiaga, Dapat Pujian

Dalam beberapa hari ini wisman terus berdatangan ke Kota Batam. Yang terbaru, puluhan wisman dari kapal pesiar Resort World Cruises .

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya