Polisi Razia Yustisi di Pelabuhan Harbour Bay, Tak Pandang Bulu!

Polisi Razia Yustisi di Pelabuhan Harbour Bay, Tak Pandang Bulu! - GenPI.co KEPRI
Personel Polsek Kawasan Pelabuhan Batam melakukan razia yustisi di Pelabuhan Internasional Harbour Bay, Batu Ampar. F: Dok. Humas Polresta Barelang.

GenPI.co Kepri - Kapolsek kawasan Pelabuhan Batam AKP Yusriadi Yusuf mengatakan razia yustisi ini rutin dilaksanakan di setiap pelabuhan yang berada di wilayah hukum Polsek Kawasan Pelabuhan Batam.

Kali ini razia yustisi dilakukan di Pelabuhan Internasional Harbour Bay di Batu Ampar, Selasa (29/3).

“Operasi yustisi ini terkait penerapan protokol kesehaatab untuk mencegah penularan Covid-19,” ujarnya, dikutip dari laman Polresta Barelang.

BACA JUGA:  Sesmenko Minta Pengawasan Pelabuhan Batam Diperkuat, Ada Apa?

Anggota yang bertugas di masing masing Pos Polisi Pelabuhan setiap harinya melakukan operasi yustisi di kawasan pelabuhan.

Para personel Polsek Kawasan Pelabuhan yang bertugas tidak pandang bulu. Baik masyarakat, petugas pelabuhan maupun porter tetap ditegur dan diingatkan untuk menerapkan protokol kesehatan.

BACA JUGA:  Pelabuhan Diminta Siapkan Fasilitas Penyambutan Wisman, Apa Saja?

“Setiap ada masyarakat, penumpang kapal atau porter yang tidak menerapkan protokol kesehatan langsung kami berikan teguran,” kata dia.

Selain kegiatan pengawasan protokol kesehatan, pihak Polsek Kawasan Pelabuhan juga melakukan patroli dialogis.

BACA JUGA:  Wisman Mulai Masuk Lewat Pelabuhan Harbour Bay, Jumlahnya Lumayan

Di antaranya melakukan pembinaan dan penyuluhan serta pemeriksaan orang dengan sasaran senjata tajam, obat-obatan berbahara, mabuk minuman keras, premanisme dan jambret.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya