
GenPI.co Kepri - Provinsi kepulauan Riau (Kepri) saat ini tengah kekurangan guru yang mengajarkan mata pelajaran agama Kristen, Katolik, Budha, dan Hindu.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri Andi Agung mengatakan untuk guru agama Kristen, Katolik, Budha dan Hindu pihaknya tengah melakukan afirmasi.
"Kami sedang melengkapi secara bertahap," katanya kepada Genpi.co Kepri, Jumat (4/3).
BACA JUGA: Gubernur Kepri: Kita Siap Terapkan Bebas Karantina bagi Wisman
Dia menjelaskan, untuk tenaga pengajar mata pelajaran agama Kristen, Katolik, Budha, dan Hindu pada dasarnya memang mengalami kekurangan.
"Kita memang kekurangan guru untuk beberapa agama," kata dia.
BACA JUGA: Ini Langkah Pemprov Kepri Antisipasi Kelangkaan Kebutuhan Pokok
Andi menjelaskan untuk penerimaan guru agama Kristen, Katolik, Budha, dan Hindu sendiri mengalami kendala.
"Untuk Provinsi Kepri kita usulkan 1780 guru honorer PPPK yang disetujui hanya 870an sekian saja," jelasnya
Andi menyebutkan saat ini pihaknya terus berupaya untuk melengkapi kekurangan guru melalui perekrutan Pegawai Tenaga Kependidikan Non-ASN.