Penerbangan Perdana Langsung dari Incheon Korsel Tiba di Bandara Hang Nadim

Penerbangan Perdana Langsung dari Incheon Korsel Tiba di Bandara Hang Nadim - GenPI.co KEPRI
Bandara Internasional Hang Nadim Batam menerima kedatangan penerbangan perdana langsung dari Bandara Incheon, Korea Selatan. Foto: Yude/Antara

GenPI.co Kepri - Bandara Internasional Hang Nadim Batam menerima kedatangan penerbangan perdana langsung dari Bandara Incheon, Korea Selatan, Sabtu (20/5) dini hari waktu setempat.

Pesawat itu mengangkut 189 penumpang. Sebanyak 140 orang datang untuk berlibur di Kepri.

“Sebanyak 49 orang lainnya dalam rangka kunjungan sosial di Kota Batam,” kata Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam Pikri Ilham Kurniansyah.

BACA JUGA:  H-3 Lebaran 2023: Penumpang Bandara Hang Nadim Tembus 14.700

Pikri menuturkan ratusan warga Korsel tersebut akan menginap di Batam selama empat hari tiga malam.

Menurut Pikri, mereka tidak hanya bermain golf, tetapi juga melakukan berbagai kegiatan sosial.

BACA JUGA:  Mudik Lebaran 2023: Penumpang di Bandara Hang Nadim Naik 47 Persen

“Ada orang yang datang hanya fokus pada alam dan lingkungan. Ada 40 orang khusus untuk itu," kata Pikri.

Dia pun berharap pertumbuhan ekonomi di Kota Batam makin bagus dengan adanya penerbangan internasional langsung dari Korsel.

BACA JUGA:  Lebaran 2023: 4 Maskapai Angkut Pemudik di Bandara RFH Tanjungpinang

"Kami berharap ini bisa menjadi penerbangan reguler, sekarang ini carter (penerbangan sewa, red) dahulu,” kata Pikri. (ant)

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya