BPBD Minta Warga di Sekitaran Gunung Ranai Waspada

BPBD Minta Warga di Sekitaran Gunung Ranai Waspada - GenPI.co KEPRI
BPBD Natuna melihat potensi Gunung Ranai akan longsor. Foto: ANTARA.

GenPI.co Kepri - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Natuna meminta warga yang beraktivitas di sekitaran Gunung Ranai waspada.

Hal ini karena BPBD melihat potensi terjadinya tanah longsong di Gunung Ranai, Kabupaten Natuna.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Natuna, Raja Darmika mengatakan, dari pantauan pihaknya, telah terjadi longsoran kecil.

BACA JUGA:  Guru di Natuna dapat Bantuan Rumah Dinas

Longsoran itu terus memanjang pada lereng bagian Timur dan Timur Laut Gunung Ranai.

"Kami mengamati areanya semakin panjang," kata Raja Darmika, Senin (10/10).

BACA JUGA:  Beras di Natuna Cukup hingga Akhir Tahun, Sebegini Stoknya

Warga sekitar pun diminta menghindari jalur potensi longsor yang semakin terlihat.

"Kalau lihat sekitar Ranai darat ke atas atau Ranai darat ke Teluk Baruk bagian lerengnya," kata Raja Darmika.

Ia mengaku belum bisa memastikan dampak potensi longsor tersebut. Namun , sudah ada tanda-tanda dan pergerakan akan terjadi longsor.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya