
GenPI.co Kepri - Bagi Anda yang sedang mencari hunian untuk tempat tinggal maupun investasi, ada rumah dijual murah nih di dekat bandara. Rumahnya sudah jadi dan siap huni.
Rumah murah ini adalah unit di Perumahan Cipta Mandiri. Rumah yang dibangun pengembang besar, Cipta Group ini mengusung konsep modern.
Rumah yang ditawarkan dengan harga murah ini untuk tipe 36/72 alias luas bangunan 35 meter persegi dan luas lahan 72 meter persegi.
BACA JUGA: Rumah Dijual di Batu Ampar, Siap Huni hanya Rp 200 Juta
Hunian dilengkapi dengan dua kamar tidur dan satu toilet. Rumah ini memiliki sertifikat hak guna bangunan (SHGB) dan jangka waktu UWTO masih lama yaitu di tahun 2034.
Hunian ini dekat dengan berbagai fasilitas pendidikan, kesehatan dan dekat dengan Bandara Internasional Hang Nadim Batam.
BACA JUGA: Rumah Dijual Murah, Hanya Rp 156 Juta Sudah Siap Huni
Jaraknya hanya 3 menit ke SMAN 3 Batam, 5 menit ke Bandara Internasional Hang Nadim, 5 menit ke Plaza dan Pasar Botania.
Kemudian 10 menit ke Kampus Universitas Batam dan 15 menit ke Markas Polda Kepri.
BACA JUGA: Rumah Dijual Siap Huni, Bisa KPR Tanpa DP
Lokasinya sangat strategis karena dekat dengan jalan besar, dan akses transportasi umum pun mudah.