Pemko Batam Operasi Pasar, Beda Harga Sampai Rp 5 Ribu

Pemko Batam Operasi Pasar, Beda Harga Sampai Rp 5 Ribu - GenPI.co KEPRI
Kepala Disperindag Batam Gustian Riau menyebut Pemko Batam segera gelar operasi pasar, yang menjual harga pangan lebih murah. Foto: Dok. GenPI.co.

GenPI.co Kepri - Pemko Batam segera menggelar operasi pasar untuk menekan inflasi. Harga barang yang dijual dalam operasi pasar lebih murah, bedanya sampai Rp 5 ribu.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam, Gustian Riau mengatakan operasi pasar itu untuk mengimbangi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) sehingga laju inflasi terkendali.

"Khusus bahan pokok kami akan lakukan operasi pasar di 12 kecamatan sebanyak 20 kali, dalam 1 bulan 2 kali operasi pasar,” kata Gustian Riau, Jumat (9/9).

BACA JUGA:  Ada Pasar Murah di Batam, Cek Lokasi dan Jadwalnya

Operasi pasar itu akan dimulai pada bulan Oktober mendatang. Nantinya, semua komoditi pangan akan ada dalam operasi pasar.

“Beras, gula, cabai hingga ikan,” kata dia.

BACA JUGA:  Ada Pasar Murah di Tanjungpinang Sabtu dan Minggu, Ini Lokasinya

Gustian Riau memastikan harga dalam operasi pasar lebih terjangaku ketimbang harga di pasaran biasa.

“Nanti kurangnya sampai Rp 5 ribu untuk beras, telur juga sama, kami kurangi Rp 4 ribu hingga Rp 5 ribu,” kata dia.

BACA JUGA:  Program SIAP QRIS Bank Indonesia Bakal Sasar 7 Pasar di Kepri

Sementara itu terkait komoditas cabai yang sering jadi masalah karena harganya yang tinggi dan langka, Gustian Riau menyebut pihaknya sudah punya solusi.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya