Profil Sekda Kepri, Warga Pacitan yang Menetap di Tanah Melayu

Profil Sekda Kepri, Warga Pacitan yang Menetap di Tanah Melayu - GenPI.co KEPRI
Sekda Provinsi Kepri Adi Prihantara. Foto: Diskominfo Kepri.

GenPI.co Kepri - Adi Prihantara menjabat sebagai Sekda Kepri sejak 26 April 2022. Birokrat yang puluhan tahun mengabdi dan menetap di Tanah Melayu ini ternyata berasal dari Pacitan, Jawa Timur.

Sebelum menjabat sebagai Sekretaris Dareah (Sekda) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Adi menjabat Sekda Kabupaten Bintan.

Dilansir bintankab.go.id, Adi Prihantara lahir di Pacitan pada tahun 1965. Ia menghabiskan masa kecil hingga SMA di Pacitan.

BACA JUGA:  Profil Singkat Bupati Karimun Aunur Rafiq Si Anak Kundur

Adi kemudian melanjutkan pendidikan di Universitas 11 Maret. Setelah menjadi sarjana, pada tahun 1993 ia berhasil menjadi abdi negara di Bintan yang waktu itu masih bagian dari Provinsi Riau.

Bapak 2 anak ini kemudian diberi amanah menjadi Kasubbag Umum Pemerintahan di Bintan pada tahun 1997-1998.

BACA JUGA:  Profil Dewi Kumalasari, Anggota DPRD Kepri, Ibu dan Istri Hebat

Setelah itu kariernya semakin dinamis. Adi Prihantara pernah mejabat Camat Gunung Kijang, Camat Teluk Sebong dan Camat Bintan Utara. Karier menjadi camat ini diembannya mulai 2002 hingga 2004.

Setelah itu ia diangkat menjadi Kabid Aset, lalu sebagai Kabid Pembiayaan, kemudian menjadi Sekretaris BPKKD dan juga pernah menjabat Sekretaris DPPKAD.

BACA JUGA:  Profil Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak, Pernah Ingin Jadi Dokter

Tahun 2012 suami Nong Rochaiza ini diamanahi sebagai Kepala Dinas Pertanian, selanjutnya ia diamanahi sebagai Kepala BAPPEDA, namun hanya 5 bulan.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya