GenPI.co Kepri - Dua rumah sakit di Batam disiapkan untuk rujukan cacar monyet. Hal ini menyusul saat ini banyaknya kasus cacar monyet di Singapura.
Sebagai kota yang dekat dan terhubung dengan Singapura, Batam segera mengambil langkah cepat.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Batam, Melda Sari mengatakan saat ini Pemkot Batam merencanakan langkah antisipasi yang bisa dilakukan.
BACA JUGA: Begini Upaya KKP Antisipasi Cacar Moyet Masuk Pulau Bintan
Dua langkah tersebut yaitu mengeluarkan surat edaran terkait antisipasi cacar monyet serta menyiapkan dua rumah sakit rujukan untuk menangani kasus cacar monyet.
Serta membentuk tim khusus yang akan melaporkan perkembangan kasus tersebut.
BACA JUGA: Cacar Monyet Merebak di Negeri Jiran, Kepri Ketar-ketir
"Pemerintah Kota Batam memilih Rumah Sakit Badan Pengusahaan (RSBP) Batam dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah untuk rujukan,” ujarnya.
Melda menyampaikan dengan merebaknya kasus ini, pihak rumah sakit dan puskesmas diminta aktif mendeteksi dini adanya ciri-ciri cacar monyet pada pasien.
BACA JUGA: Kasus Aktif Covid-19 di Kepri Mendekati Angka 100 Orang, Ngeri!
Ia menyebutkan pada 27 Juli 2022 lalu RS Elisabeth Batam Kota melaporkan satu kasus dengan ciri-ciri menyerupai cacar monyet.