
GenPI.co Kepri - Bagi yang sedang mencari kerja, bisa cek lowongan kerja di MAN Insan Cendekia Batam. Ada empat posisi yang lagi dibutuhkan.
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Cendekia merupakan sekolah tingkat lanjut atas yang berlokasi di Sambau, Kecamatan Nongsa, Kota Batam.
“Mari bergabung bersama MAN Insan Cendekia Kota Batam. Kirimkan lamaran dan CV lengkap Anda. Kami tunggu di Kampus Prestasi, Mandiri dan Islami,” kata pihak MAN Insan Cendekia Batam melalui laman resmi Instagramnya.
BACA JUGA: Lowongan Kerja di Sekolah Maitreyawira Batam, Cek Kualifikasinya
Empat posisi yang dibutuhkan adalah guru bimbingan konseling satu orang, pembina asrama putri satu orang, pembina asrama putra satu orang, dan tenaga IT satu orang.
Berikut kualifikasi untuk empat posisi yang sedang dibutuhkan tersebut.
BACA JUGA: Lowongan Kerja di RS Awal Bros Batam, Cek Posisi dan Syaratnya
Guru Bimbingan Konseling
Pria/wanita, Minimal lulusan pendidikan S1 BK/BKI/Psikologi dan mampu bekerja sama dengan tim.
BACA JUGA: PT Olsera Buka Lowongan Kerja di Batam, Cek Posisi dan Syaratnya
Kemudian diutamakan berpengalaman dalam bimbingan karier ke perguruan tinggi dan mengolah data PDSS. Setelah diterima, guru bimbingan konseling harus bersedia tinggal di mess guru.