GenPI.co Kepri - Ruben Onsu dalam waktu dekat bakal berobat ke Singapura. Lalu bagaimana kariernya di dunia hiburan?
Tidak sendirian, Ruben akan ditemani sang istri, Sarwendah Tan. Ia pun memutuskan untuk sementara waktu rehat dari dunia hiburan Tanah Air.
"Di minggu ketiga (Juli), saya mulai cuti untuk berobat," kata Ruben Onsu dikutip dari GenPI.co, Senin (11/7).
BACA JUGA: Denny Darko Ramal Jodoh Ayu Ting Ting, Mengejutkan!
Tidak sekadar menemani, ternyata Sarwendah juga akan berobat ke Singapura. Namun, keduanya bakal ditangani di rumah sakit yang berbeda.
“Tidak bisa satu rumah sakit,” kata presenter sekaligus komedian ini.
BACA JUGA: Ayu Ting Ting Dilaporkan ke Polda Bengkulu, Ini Tuduhannya
Sudah sejak lama, dalam beberapa acara show di layar kaca maupun di YouTube, Ruben membeberkan tentang kondisi kesehatannya.
Ia mengaku menderita penyakit, demikian pula sang istri. Namun, ia enggan mengatakan penyakit apa yang dideritanya dan sang istri.
BACA JUGA: Charly Van Houten Kecelakaan Para Artis Kirim Doa
Singapura menjadi negara tujuan untuk berobat pasangan yang menikah pada 2013 itu setelah mempertimbangkan saran dari berbagai pihak.
Artikel ini sudah tayang di Rehat dari Dunia Hiburan, Ruben Onsu & Istri Berobat ke Singapura