Tips Mudik Sehat dan Bahagia dari Polri, Kamu Harus Tahu!

Tips Mudik Sehat dan Bahagia dari Polri, Kamu Harus Tahu! - GenPI.co KEPRI
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo membagikan 10 tips mudik yang aman dan sehat bagi masyarakat. Foto: Humas Polri.

GenPI.co Kepri - Bisa menikmati momentum lebaran bersama keluarga adalah hal yang diinginkan banyak orang, ada baiknya mengikuti tips mudik sehat dan bahagia dari Polri ini.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo membagikan 10 tips mudik yang aman dan sehat bagi masyarakat.

Menurut dia, jika mengikuti tips yang dibagikannya, maka warga yang pulang ke kampung halamannya bisa tenang dan bahagia.

BACA JUGA:  Syarat Mudik Terbaru Makin Longgar, Tak Perlu PCR dan Antigen

Pertama, sebelum mudik pastikan rumah yang ditinggal dalam keadaan terkunci. Kedua, infokan kepada tetangga atau kerabat yang tidak melaksanakan mudik perihal kamu yang mudik dan meninggalkan rumah.

"Tiga, dapat juga diinfokan kepada Bhabinkamtibmas untuk didata,” kata Dedi, Sabtu (23/4) dalam siaran persnya.

BACA JUGA:  Tips Mengatasi Rasa Kantuk Saat Menyetir Kendaraan untuk Mudik

Keempat, apabila menggunaan kendaraan pribadi harus dicek semua kendaraan yang akan digunakan demi keselamatan di jalan.

Selanjutnya, kelima, apabila masyarakat menggunakan kendaraan umum, pastikan hanya membawa barang yang diperlukan. Hindari untuk membawa barang berharga yang berlebihan.

BACA JUGA:  Persiapan Wajib Sebelum Mudik Pakai Mobil, Cek!

Keenam, untuk memastikan adanya kekebalan dan imunitas terhadap Covid-19 saat mudik, warga diimbau untuk melengkapi vaksinasi hingga dosis III atau vaksin booster.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya