Groundbreaking Sirkuit Bintan, Bakal Dihadiri Menteri, Siapakah?

Groundbreaking Sirkuit Bintan, Bakal Dihadiri Menteri, Siapakah? - GenPI.co KEPRI
Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Ketua IMI Bambang Soesatyo bersama sejumlah investor membahas groundbreaking Sirkuit F1 di Bintan. F: kepriprov.go.id.

GenPI.co Kepri - Gubernur Kepri Ansar Ahmad bersama ketua umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo dan sejumlah investor bertemu pada Minggu (6/3) di Lagoi, Bintan.

Hadir pula Sekda Bintan Adi Prihantara, Stafsus Gubernur Sarafuddin Aluan,  Kadispora Kepri M Ihsan, Kadiskominfo Hasan, dan Kadispar Buralimar. 

Pertemuan itu membahas persiapan groundbreaking atau peletakan batu pertama Sirkuit F1 di Lagoi, Bintan.

BACA JUGA:  Lagoi Bakal Punya Sirkuit Balap Internasional, Ini Sumber Dananya

Ansar mengatakan, tidak ada perubahan dalam rencana awal. Groundbreaking akan dilakukan pada 17 Maret 2022 mendatang.

Acara tersebut bakal dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno.

BACA JUGA:  Makam Temenggung Abdul Jamal, Destinasi Wisata di Bulang Lintang

Nantinya, sebelum acara groundbrealing, Ansar bersama tim dan investor dari Kepri akan ke Jakarta untuk rapat filan bersama tim Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Ansar percaya kehadiran sirkuti F1 di Bintan akan menjadi daya tarik tersendiri. Tidak hanya se-Indonesia akan memperhatikan Kepri, tapi mata dunia juga akan tertuju ke negeri segantang laga tersebut, khususnya Bintan.

BACA JUGA:  Super Air Jet Buka Rute Baru, Hubungkan Destinasi Wisata Populer

"Kita akan punya nilai jual yang lebih,” kata Ansar, Minggu (6/3) dikutip dari laman resmi Pemrov Kepri.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya