Paskibraka dari Provinsi Riau Belajar ke Museum Batam

Paskibraka dari Provinsi Riau Belajar ke Museum Batam - GenPI.co KEPRI
Kepala Disbudpar Batam Ardiwinata memandu para Paskibrakan asal Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau yang berkunjung ke Museum Batam. Foto: Disbudpar Batam.

GenPI.co Kepri - Rombongan Paskibraka asal Provinsi Riau belajar ke Museum Batam. Museum tersebut selain jadi wisata sejarah juga menjadi destinasi wisata edukasi.

Rombongan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) asal Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau ini berkunjung pada Selasa (23/8).

Kepala UPT Museum Batam Raja Ali Haji, Senny Thirtywani mengatakan, Museum Batam terbuka bagi kunjungan berbagai pihak dan instansi.

BACA JUGA:  Museum Batam Undang Pengelola Museum Sonobudoyo Yogyakarta

"Semoga keberadaan Museum Batam memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat," harapnya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata gembira Museum Batam menjadi destinasi wisata edukasi di kota ini.

BACA JUGA:  Koleksi Museum Batam Dipasang Kode QR, Apa Manfaatnya?

Menurut dia, hal itu memang sesuai dengan tujuan berdirinya Museum Batam yakni sebagai wadah penyampai pengetahuan.

“Terutama tentang sejarah dan budaya kepada generasi penerus bangsa," ujarnya.

BACA JUGA:  Belasan Dosen Papua Berkunjung ke Museum Batam Raja Ali Haji

Rombongan Paskibraka itu dipimpin oleh Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bengkalis, Edi Sakura.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya