Destinasi Wisata yang Harus Dikunjungi Saat ke Bintan, Catat!

Destinasi Wisata yang Harus Dikunjungi Saat ke Bintan, Catat! - GenPI.co KEPRI
Museum Bahari Bintan, salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat ke Bintan. Foto: Facebook/Museum Bahari Bintan.

GenPI.co Kepri - Ada banyak destinasi wisata memukau yang harus dikunjungi saat ke Bintan. Bahkan nyaris di semua kecamatan ada objek wisatanya.

Di Kecamatan Bintan Timur pengunjung bisa mengunjungi Taman Kota Kijang, Relief Antam, Kijang City Walk dan hasil kerajinan tangan yang dikelola Dekranasda Bintan.

Di Kecamatan Bintan Utara terdapat Pantai Sakera, tenun songket di Kampung Bugis, City Park Kampung Bugis, Masjid Raya Baitul Makmur dan Vihara Dharma Santi.

BACA JUGA:  Pariwisata Bintan Dipromosikan di Medsos dan Pelabuhan

Bergeser ke Kecamatan Bintan terdapat Pulau Beralas Pasir yang pasirnya berwarna putih bersih menggemaskan, Museum Bahari Bintan, Situs Bukit Kerang, dan wisata mangrove Kawal.

Sementara itu di Kecamatan Teluk Sebong terdapat puluhan resort, hotel dan berbagai fasilitas hiburan dan olah raga untuk wisatawan.

BACA JUGA:  Wisata Bintan Terlanjur Berkesan Mahal, Begini Pembelan Dispar

Kawasan pariwisata Lagoi dan Pantai Trikora yang terkenal juga berada di kecamatan Teluk Sebong. Di kawasan Lagoi ini tedapat Crystal Lagoon, kolam renang air laut buatan pertama di Asia Tenggara.

Sedangkan di Kecamatan Bintan Pesisir terdapat wisata bahari dan alam di Desa Mapur.

BACA JUGA:  Camp Culture, Mengisi Akhir Pekan di Spot Wisata Alam Bintan

Di Kecamatan Teluk Bintan, wisatawan dapat mengunjungi air terjun Gunung Bintan. Bagi yang suka trekking dan camping, Gunung Bintan yang tak jauh dari air terjun ini juga bisa jadi pilhan untuk mengisi liburan.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya