GenPI.co Kepri - Polisi dari Polsek Sagulung Polresta Barelang datangi Jembatan Barelang dan Waterpark Top 100, Rabu (4/5).
Kedatangan Polsek Sagulung ini dalam rangka pemantauan tempat wisata yang berada di wilayah hukum Polsek Sagulung.
Sagulung Iptu Nyoman Ananta mengatakan personel Polsek Sagulung melakukan peninjauan di beberapa tempat wisata yang ramai dikunjungi oleh mayarakat pada libur Lebaran.
BACA JUGA: Polisi Siaga di Tempat Wisata di Bintan, Jamin Aman dan Nyaman
“Di anataranya yang dipantau dan dilakukan patroli adalah kawasan Jembatan Barelang dan WaterPark Top 100,” ujarnya, melalui siaran persnya.
Kunjungan personel Polsek Sagulung ke tempat wisata sebagai upaya preventif terjadinya tindak kriminal untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di objek wisata di Batam.
BACA JUGA: Masyarakat Diimbau Berwisata Aman dan Sehat Saat Lebaran
kehadiran personel Polsek Sagulung ini juga untuk mengimbau para pengujung agar mematuhi protokol kesehatan. Polsek Sagulung memberikan imbauan untuk tidak berkerumun dan tetap memakai masker.
“Kehadiran personel Polsek Sagulung ini sebagai upaya pengawasan protokol kesehatan agar tidak terjadi persebaran Covid-19 di objek wisata,” kata Nyoman.
BACA JUGA: Mendagri Datang, Bawa Kabar Gembira untuk Pariwisata Kepri
Selama libur Lebaran tempat wisata memang menjadi salah satu tujuan untuk mengisi waktu bersama keluarga atau teman.