Cuaca Hari Ini, 4 Daerah di Kepri Ini Berawan hingga Hujan

26 Maret 2022 09:00

GenPI.co Kepri - Forecaster On Duty BMKG Hang Nadim Batam, Fitri Annisa mengatakan secara umum, kondisi cuaca hari ini di wilayah Kepri diperkirakan cerah berawan hingga berawan.

Selain itu juga berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang yang dapat disertai petir dan angin kencang pada siang dan dini hari.

"Karena labilitas lokal yang cukup kuat mendukung proses pertumbuhan awan-awan hujan di sebagian wilayah Kepri," Kata Fitri.

BACA JUGA:  Prakiraan Cuaca Hari Ini, BMKG: Wilayah Kepri berpotensi Hujan 

Kata dia, wilayah yang berpotensi hujan ringan pada siang hari ialah Batam, Bintan, Tanjung Pinang dan Lingga.

"Untuk wilayah kabupaten kota lainnya di Kepri diperkirakan  cerah berawan," kata dia.

BACA JUGA:  Prakiraan BMKG: 3 Daerah di Kepri Berpotensi Diguyur Hujan, Adem!

Fitri menyebutkan untuk angin di wilayah Kepri diperkirakan bertiup ke arah timur laut kecuali wilayah Lingga yang bertiup ke arah utara.

"Dengan kecepatan angin diperkirakan mulai dari 5 kilometer per jam hingga 30 kilometer per jam," sebutnya.

BACA JUGA:  Cuaca Kepri Hari Ini, Pagi Berawan, Siang Berpotensi Hujan

Fitri menambahkan untuk gelombang laut di wilayah perairan kabupaten kota di Provinsi Kepri masuk dalam kategori rendah.

"Dengan ketinggian gelombang laut diperkirakan mulai dari 0,5 meter sampai 1,25 meter," tambahnya.

Fitri menjelaskan suhu udara di wilayah Kepri diperkirakan mulai dari 24 derajat celcius hingga 32 derajat celcius dengan kelembaban udara mulai dari 65 persen hingga 95 persen.

"Kondisi panas seperti ini agar mengurangi kegiatan di luar gedung serta mencukupi minum air putih agar tidak mudah dehidrasi dan jangan membakar lahan karena dikhawatirkan bisa mengakibatkan kebakaran lahan," ujarnya.(*)

Redaktur: Asrul Rahmawati Reporter: Alamudin Hamapu

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI