Sebegini Jumlah Pecandu Narkoba di Kepri

23 Maret 2022 08:00

GenPI.co Kepri - Angka prevalensi Kepri ini cukup rendah hanya 0,3 persen, jika dibandingkan dengan prevalensi nasional, 1,9 persen,.

“0,3 persen itu, sekitar tiga ribuan orang,” kata Kepala BNNP Kepri, Brigjen Henry Parlindungan Simanjuntak, Selasa (22/3).

Tiga ribuan orang pecandu di Kepri ini, disebut Henry angka yang cukup kecil. Namun, masih tetap menjadi perhatian masyarakat.

BACA JUGA:  Pemko Tanjung Pinang dapat Bantuan Alat Tes Narkoba, untuk Siapa?

Ia berharap angka ini terus turun. Sehingga, angka prevalensi di Kepri menjadi nol.

Berbagai langkah telah ditempuh BNNP Kepri, untuk menurunkan angka prevalensi ini, seperti penindakan dengan memutus mata rantai peredaran narkoba.

BACA JUGA:  Kepri Pintu Masuk Narkoba Internasional, Ini Jalurnya

“Kami sudah mengamankan banyak bandar dan kurir narkoba,” ujarnya.

Selain mengamankan pecandu narkoba. Henry mengaku langkah edukasi dan sosialisasi juga ditempuh. Langkah ini, sebagai pencegahan agar narkoba tidak menjerat masyarakat Kepri.

BACA JUGA:  BNNP Kepri Ringkus 4 Pengedar Narkoba, Sebegini Barang Buktinya

“Kami berkoordinasi dengan berbagai instansi terkait, untuk mengedukasi bahaya narkoba,” ucapnya.

Meskipun jumlah narkoba yang masuk ke Kepri cukup banyak. Namun, narkoba tersebut bukan untuk diedarkan di Kepri.

"Kepri ini hanya jadi pintu masuk saja," ujarnya.

Begitu narkoba berhasil diselundupkan ke Kepri. Para bandar sabu akan meminta kurir-kurirnya mengirimkan narkoba ke seluruh Indonesia.

 Ada beberapa daerah yang sering menjadi daerah tujuan narkoba yang masuk melalui Kepri yakni Jakarta, Surabaya dan Lombok.

"Angka prevalensi rendah, tapi kami akan tetap meningkatkan penindakan. Hal ini demi mencegah peredaran narkoba di seluruh Indonesia," ujarnya.(*)

Redaktur: Asrul Rahmawati Reporter: Alamudin Hamapu

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI