Baznas Batam Sambangi Pulau, yang Dibawa Bikin Warga Senang

18 Maret 2022 04:05

GenPI.co Kepri - Salah satu program Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Batam adalah berbagi ke daerah hinterland (pulau-pulau penyangga), seperti yang dilakukan di Masjid Jami Sembulang, Galang, Kamis (17/3).

Kegiatan itu diapresiasi oleh Wali Kota Batam Muhammad Rudi. Ia mengucapkan selamat atas kegiatan yang dilakukan Baznas Batam.

“Jalan terus jangan berhenti. Ini tugas mulia yang diemban para komisioner Baznas," kata Rudi.

BACA JUGA:  Pulau Putri, Objek Wisata yang Berbatasan dengan Singapura

Selain di Galang, Baznas juga telah berbagai ke wilayah lain di hinterland. Bantuan yang diberikan berupa sembako hingga sajadah,  Al-Quran, mikrofon untuk masjid dan banyak lainnya.

Rudi berharap kegiatan serupa juga dilakukan di lokasi-lokasi lain. Sehingga zakat yang dihimpun dari masyarakat Batam, juga PNS Pemko Batam maupun pegawai BP Batam dapat dinikmati lebih luas bagi yang berhak menerimanya.

BACA JUGA:  Vihara hingga Perigi Tua, Situs Wisata Sejarah di Pulau Buluh

"Hari ini bukti nyata telah disalurkan, saya apresiasi peran Baznas," kata Rudi.

Rudi mengatakan, pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk hadir membantu masyarakat. Selain dikerjasamakan dengan Baznas, Pemko Batam kerap membantu sembako.

BACA JUGA:  Mubalig di Pulau Diminta Tak hanya Mengajarkan Keagamaan

Menurut Rudi hal itu untuk memastikan pemerintah hadir di tengah masyarakat.

Selain itu, sejumlah pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan baik di mainland maupun di hinterland. Tujuannya adalah untuk memantik pertumbuhan ekonomi.(*)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI