Silaturahmi ke Masjid Al Mukminin, Gubernur Ingat Masa Kecil

10 Maret 2022 16:00

GenPI.co Kepri - Silaturahmi yang dilakukan oleh Gubernur Kepri Ansar Ahmad itu dalam rangka menghadiri Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.

Pada momen itu Ansar juga menyerahkan bantuan dana hibah kepada Masjid Al Mukminin dan TPQ Al Ikhlas di Masjid Al Mukminin, Tanjung Pinang, Rabu (9/3) malam.

Sebelumnya, pada Senin (7/3) Ansar telah menyerahkan bantuan hibah bagi rumah ibadah dan organisasi Islam se-Kota Tanjung Pinang di Aula Wan Seri Beni, Kantor Gubernur di Dompak.

BACA JUGA:  Ratusan Masjid di Batam Dapat Dana Hibah, Lokasinya?

Namun, ia membuat pengecualian untuk Masjid Al Mukminin dan TPQ Al Ikhlas. Dia sengaja akan menyerahkan hibah secara terpisah, langsung ke masjidnya untuk silaturahmi sekaligus bernostalgia.

"Sejak kecil saya sudah aktif di masjid Al-Mukminin dan Al-Ikhlas,” ujarnya, dikutip dari laman resmi Pemrov Kepri.

BACA JUGA:  Pemrov Kepri Beri Hibah Masjid An Nur Bintan, Wow Jumlahnya!

Untuk itu penyerahan hibah disejalankan dengan kehadirannya dalam peringatan Isra Mikraj.

Bantuan yang diserahkan Ansar sebanyak Rp138 juta untuk Masjid Al Mukminin dan Rp368 juta untuk TPQ Al Ikhlas.

BACA JUGA:  Pemprov Kepri Siapkan Dana Hibah untuk Masjid, Nilainya Wow

Hibah yang diserahkan ini merupakan bagian dari anggaran untuk masjid, musala, yayasan pendidikan Al Quran dan organisasi keagamaan se-Kota Tanjung Pinang.

Total anggaran untuk se- Kota Tanjung Pinang sebanyak Rp23,8 miliar. Sedangkan untuk hibah itu juga dianggarkan untuk se- Kepri sebanyak Rp78 miliar.

Ansar berharap bantuan yang diberikan di awal tahun ini dapat mendukung upaya pemerintah dalam usaha pemulihan ekonomi.

Sejauh ini belanja pemerintah masih jadi motor pemulihan ekonomi. Ansar mengatakan, belanja pemerintah secara tak langsung meningkatkan daya beli masyarakat.

“Selain itu, penyerahan bantuan hibah sekarang akan membantu masjid-masjid mempersiapkan diri menyambut bulan Ramadan" kata Ansar. (*)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI