Batam Tuan Rumah FKDK BPDSI, Jefridin: Beli Oleh-oleh Semua Lengkap

05 Oktober 2022 17:04

GenPI.co Kepri - Batam menjadi tuan rumah kegiatan Forum Komunikasi Dewan Komisaris (FKDK) Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia (BPDSI).

Kegiatan yang berupa workshop itu dibuka oleh Sekda Batam Jefridin Hamid. Workshop itu diikuti Dewan Komisaris, Anggota Komite Audit dan Anggota Komite Pemantau Risiko BPDSI, Rabu (5/10).

Jefridin mengapresiasi atas pemilihan Batam sebagai tuan rumah pertemuan ini.

BACA JUGA:  Program Visit Batam 2024, Harapan Baru Pariwisata Batam

“Terima kasih telah memilih Batam, semoga betah di sini. Setelah acara, silakan menikmati keindahan Batam,” ujar Jefridin.

Ia pun memaparkan sejumlah keunggulan Batam, salah satunya kedekatan jarak Batam dengan Singapura.

BACA JUGA:  Jefridin Dorong Upacara Bakar Tongkang Masuk Kalender Pariwisata

Hal itu merupakan nilai lebih dibandingkan daerah lainnya. Bahkan ke Singapura bisa ditempuh pagi berangkat, sore sudah bisa pulang.

“Kalau beli oleh-oleh semua ada di Batam,” kata Jefridin.

BACA JUGA:  Batam Tuan Rumah Rakornas Kepegawaian, Ini Pejabat yang Hadir

Jefridin juga menyampaikan pesan Wali Kota Batam Muhammad Rudi kepada peserta agar menikmati keindahan dan kenyamanan Batam.

Jefridin juga mengungkapkan saat ini Wali Kota Batam sedang membangun berbagai infrastruktur, dan berkomitmen menjadikan Batam lebih maju dan indah.

Acara tersebut dihadiri langsung Ketua FKDK BPDSI Edi Junaidi dan sejumlah undangan lainnya. (*)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI