13 SMP di Batam Masih Menumpang Saat ANBK 2022

20 September 2022 20:15

GenPI.co Kepri - Sebanyak 13 SMP di Batam masih menumpang saat penyelenggaraan Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau ANBK 2022.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Hendri Arulan mengatakan SMP yang menumpang ini rata-rata berada di hinterland atau pulau penyangga.

“Dan itu lebih berorientasi moda semi online (ANBK)," ujarnya, Selasa (20/9).

BACA JUGA:  Siswa SMPN 1 Belakang Padang Dimotivasi Agar Ikuti Jejak Alumni

Hendri mengatakan beberapa faktor 13 SMP tersebut masih menumpang di sekolah lain pada saat ANBK, di antaranya belum memiliki sarana fasilitas.

Mulai dari laptop atau komputer serta tidak ada jaringan internet atau listrik di pulau-pulau.

BACA JUGA:  Kabar Gembira untuk Orangtua Terkait PPDB SD SMP di Batam

"Di pulau-pulau tertentu ada yang listriknya baru hidup jam 6 sore. Jadi pagi tidak ada akses listrik masuk. Maka dari itu menumpang pada sekolah yang memiliki jaringan internet dan listrik," kata dia

Hendri menjelaskan ANBK merupakan program dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

BACA JUGA:  PPDB di SMP Negeri Membludak, Begini Solusi dari Wako Batam

Tujuannya untuk memotret atau menilai pelaksanaan pendidikan di Indonesia dan mengambil kebijakan ke depan.

"ANBK ini tidak ada hubungannya dengan kelulusan. Setiap sekolah 45 siswa yang dilakukan asesmen," kata Hendri.

Pelaksanaan ANBK di tingkat SMP di Batam terdapat 6.317 siswa yang diikuti dari 193 sekolah.

Dengan rincian 180 sekolah melaksanakan secara mandiri atau di sekolah masing-

Selain itu, Hendri menyampaikan jaringan internet dalam pelaksanaan ANBK di daerah setempat pada tingkat SMP berjalan lancar.

Hendri mengatakan pihaknya juga telah menyurati pihak Telkom agar saat ANBK tidak ada kendala. (ant)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI