Kemenhub Tambah Kapal Roro di Kepri, Rutenya Panjang

20 September 2022 00:21

GenPI.co Kepri - Kementerian Perhubungan alias Kemenhub menambah armada kapal roro di Kepri. Rutenya panjang, terdiri dari antardaerah di Kepri hingga antarprovinsi.

Kapal Roro KMP Bahtera Nusantara 03 yang dihibahkan ini rencananya akan mulai beroperasi pada bulan Oktober 2022 mendatang.

kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepri Junaidi mengatakan saat ini kapal tersebut posisinya sudah di Kepri, tepatnya di Kota Batam.

BACA JUGA:  Kapal Roro Batam Tujuan Tanjung Uban Kandas

"Sekarang posisi kapal itu sudah bersandar di Pelabuhan Batu Ampar, Kota Batam," ujarnya, Senin (19/9).

KMP Bahtera Nusantara 03 itu saat ini sedang menjalani uji kelayakan sebelum resmi digunakan untuk mengangkut penumpang.

BACA JUGA:  Dishub Kepri Pastikan Tak Ada Penumpang Roro Antre Seharian

Setelah itu akan dilanjutkan dengan penyerahan pengoperasian kepada PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero).

"Baru kemudian dihitung beban subsidi BBM-nya," kata Junaidi.

BACA JUGA:  Razia Gabungan di Pelabuhan Roro Punggur, 2 Mobil Muat Barang Tak Biasa

KMP Bahtera Nusantara 03 ini nanti akan melayani trayek antarpulau di  Kepri yaitu Punggur (Batam) -Tanjunguban (Bintan) - Tambelan (Bintan).

Kemudian ditambah rute lintas provinsi tujuan Sintete (Sambas, Kalimantan Barat).

Junaidi mengatakan tarif kapal roro KMP Bahtera Nusantara 03, untuk trayek dalam antarpulau di Provinsi Kepri akan ditentukan melalui surat keputusan gubernur.

Sedangkan lintas provinsi tujuan Sintete, akan ditentukan oleh pemerintah pusat.

"Tarifnya tentu menyesuaikan dengan harga BBM saat ini," kata  dia.

Kapal tersebut dijadwalkan berangkat dengan perkiraan lima hari sekali. Kapal ini mampu menampung sekitar 400 penumpang dan 65 roda empat dengan kapaitas mesin 21.500 GT dan kecepatan 15 knot.

Saat ini Provinsi Kepri juga memiliki kapal roro KMP Bahtera Nusantara 01 yang selama ini rutin melayari rute Tanjunguban - Matak - Midai - Penagi - Subi - Serasan - sintete.

"Jadi, khusus KMP Bahtera Nusantara 01 melayari jalur utara. KMP Bahtera Nusantara 03 melayari jalur barat," kata Junaidi. (ant)

 

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI