Harga BBM Naik, Warga Kepri Harap Siap

19 Agustus 2022 22:12

GenPI.co Kepri - Menteri Luhut Beri sinyal harga BBM naik minggu depan, warga Kepri harap bersiap.

Saat ini BBM subsidi di Kepri terbanyak untuk jenis solar, untuk di Batam saja jumlahnya sampai dengan Juni 2022 adalah 6.396 kartu.

Sementara itu untuk BBM jenis premium saat ini hampir sudah tidak ada, SPBU hanya menjual pertalite dan Pertamax untuk menggantikan premium.

BACA JUGA:  Mensos Risma Akan Ubah Sampah Plastik Jadi BBM di Batam

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meminta masyarakat bersiap terhadap kemungkinan kenaikan harga BBM.

Menurut dia, pemerintah juga harus menekan terus meningkatnya beban subsidi di APBN.

BACA JUGA:  BBM Subsidi Langka di Natuna, Ternyata Distribusinya Bermasalah

Luhut mengungkapkan, kenaikan harga pertalite dan solar menjadi satu dari sejumlah strategi untuk bisa menekan beban subsidi.

"Subsidi kita kemarin Rp 502 triliun, kita berharap kita bisa tekan ke bawah,” kata Luhut dalam Kuliah Umum di Universitas Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (19/8).

BACA JUGA:  Jatah BBM Subsidi untuk Nelayan di Natuna Berkurang, Kok Bisa?

Informasi yang dibagikan Luhut mengenai rencana kenaikan harga BBM ini bukan tanpa dasar, karena menurut Luhut modelling ekonominya sudah dibuat.

“Nanti mungkin minggu depan presiden akan mengumumkan mengenai apa, bagaimana, mengenai kenaikan harga ini,” katanya.

Ia mengatakan harga BBM di Indonesia adalah yang termurah di kawasan ini, jauh lebih murah dari yang lain, dan hal itu adalah beban untuk APBN.

“Jadi Presiden sudah mengindikasikan tidak mungkin kita pertahankan terus demikian,” kata dia. (ant)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI