Kasus Aktif Covid-19 Tanjungpinang Bertambah Lagi

21 Juli 2022 23:35

GenPI.co Kepri - Satgas Penanganan Covid-19 mencatat kasus aktif Covid-19 bertambah lagi dan bergerak naik dalam dua hari ini.

Juru Bicara Satgas Penanganan Cvid-19 Kepri Tjetjep Yudiana di Tanjungpinang, Kamis mengatakan jumlah kasus aktif di ibu kota Kepri itu bertambah enam orang sejak dua hari lalu.

"Sehari yang lalu bertambah dua orang, dan hari ini ada empat kasus baru. Total jumlah kasus aktif di Tanjungpinang sebanyak sembilan orang," ujarnya.

BACA JUGA:  Ini Perawatan yang Harus Dilakukan Setelah Sembuh dari Covid-19

Tjetjep mengemukakan Tanjungpinang menempati urutan kedua terbanyak kasus aktif COVID-19 setelah Kota Batam yang mencapai 16 orang.

Sementara jumlah pasien di Kabupaten Bintan hanya dua orang, Kabupaten Karimun sebanyak enam orang, dan Kabupaten Natuna dua orang.

BACA JUGA:  Sepekan, Kasus Covid-19 di Kepri Naik 100 Persen

Sedangkan Kabupaten Kepulauan Anambas dan Kabupaten Lingga bertahan nihil kasus aktif COVID-19. Kedua daerah sejak beberapa bulan lalu ditetapkan sebagai Zona Hijau.

Lima kabupaten dan kota lainnya di Kepri ditetapkan sebagai Zona Kuning atau risiko penularan rendah.

BACA JUGA:  Satu Warga Batam Meninggal, Terpapar Covid-19 dan Penyakit Lain

"Total jumlah kasus aktif COVID-19 Kepri 35 orang setelah muncul empat kasus baru di Tanjungpinang," ucapnya.

Mantan Kadis Kesehatan Kepri itu berpendapat penularan COVID-19 di Kepri meningkat dalam dua pekan terakhir, namun dapat dikendalikan sehingga penambahan pasien baru relatif sedikit.

"Kondisi sekarang jauh lebih baik dibanding sebelum Februari 2022. Jumlah kasus aktif saat itu mencapai 2 ribu orang," katanya.

Meski demikian, Tjetjep mengingatkan masyarakat tidak euforia. Ia mengimbau masyarakat untuk disiplin menggunakan masker saat berinteraksi baik di ruang tertutup maupun terbuka.

"Kita dapat mengendalikan dan menahan laju penularan Covid-19 hanya dengan prokes dan mendukung program vaksinasi," ujarnya. (ant)`

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI