Covid-19 di Batam Menggila, Hanya Tersisa Satu Zona Hijau

23 Februari 2022 17:00

GenPI.co Kepri - Kasus Covid-19 di Batam terus meningkat. Berdasarkan laporan dari Satgas Penanganan Covid-19 Kota Batam yang dibagikan oleh Juru Bicara Azril Apriansyah, Rabu(23/2/2022), saat ini peta penyebaran kasus Covid-19 per kecamatan didominasi warna merah.

Dari 12 kecamatan yang ada, hanya satu yang masih zona hijau yaitu Kecamatan Galang. Sedangkan yang berada di zona kuning adalah Kecamatan Belakang Padang dan Kecamatan Bulang.

Ketiganya merupakan kecamatan yang letaknya berada di hinterland atau pulau penyangga.

BACA JUGA:  Gegara Covid-19, 7 Orang di Kepri Meninggal dalam Sehari

Sementara 9 kecamatan lainnya semuanya dinyatakan sebagai zona merah. Jumlah kasus terkonfirmasi dari kecamatan-kecamatan tersebut rata-rata ratusan.

Jumlah kasus terbanyak ada di Kecamatan Batam Kota sebanyak 411 kasus, disusul oleh Sagulung sebanyak 441 kasus dan Sekupang 183 kasus.

BACA JUGA:  Kadinkes Kepri Sebut 3 Langkah untuk Menurunkan Kasus Covid-19

Kemudian disusul oleh Batu Aji sebanyak 149 kasus, Sei beduk 146 kasus, Bengkong 131 kasus, Nongsa 121 kasus, lalu Batu Ampar 68 kasus dan Lubuk Baja 51 kasus.

Sementara itu di hinterland, Bulang ada dua kasus, Belakang Padang 1 kasus dan Galang 0 kasus.

BACA JUGA:  Duh! 5 Orang Meninggal dalam Sehari karena Covid-19 di Batam

Orang terkonfirmasi positif Covid-19 ini sebanyak 571 orang dirawat di Asrama Haji, 325 orang isolasi mandiri dan 132 orang di RSKI Galang.

Kemudian sebanyak 385 orang masih menunggu proses evakuasi. Sementara itu sisanya dirawat di 14 rumah sakit yang ada di Batam.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Didi Kusmarjadi saat dikonfirmasi terkait kenaikan kasus disertai kematian akibat Covid-19 yang terus terjadi mengatakan ada dua hal yang dilakukan pihaknya untuk mengantisipasi penambahan kasus.

“Galakkan prokes saja, lalu lanjut vaksin,” ujarnya. (*)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI