Dinkes Batam Berharap Pandemi Diubah Jadi Endemi, Apa Alasannya?

10 Mei 2022 16:00

GenPI.co Kepri - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam berharap pandemi diubah jadi endemi. Hal ini seiring dengan penurunan angka kasus aktif di Batam.

Kepala Dinkes Kota Batam Didi Kusmarjadi mengatakan kasus Covid-19 di Batam sudah berturut-turut selama beberapa hari nol kasus.

"Kemarin selama 4 hari nihil semua, jadi kami mengharapkan pemerintah pusat bisa mengubah statusnya menjadi endemi, agar kita bisa hidup normal kembali," ujarnya, Senin (9/5).

BACA JUGA:  Hamdalah, Kasus Covid-19 di Kepri Melandai Selama Idulfitri

Menurut Didi, situasi Covid-19 di Kota Batam saat ini sudah sangat kondusif.

"Kalau nantinya status pandemi menjadi endemi kita tidak ada strategi khusus, sama seperti flu biasa," kata dia.

BACA JUGA:  Waduh! Dua Pasien Covid-19 di Batam Meninggal

Dengan menganggap Covid-19 seperti flu, maka penyakit akibat virus corona menjadi seperti sakit biasa.

Selain itu, capaian vaksinasi dosis booster di Batam juga relatif tinggi, hampir 50 persen dari target sasaran.

BACA JUGA:  Pandemi Covid-19 Bakal Jadi Endemi, Begini Kata Kadinkes Kepri

"Dan untuk di Kepri, vaksinasi dosis 1 dan 2 kita yang paling tinggi," katanya.

Satuan tugas penanganan Covid-19 Kota Batam mencatat tiga kasus tambahan pada Sabtu (7/5).

Berdasarkan data Satgas Batam, dua dari tiga pasien kasus aktif, pada Sabtu (7/5), dinyatakan meninggal dunia karena komorbid, menyisakan seorang yang masih dirawat di rumah sakit rujukan.

Sebelumnya Kota Batam dinyatakan nihil kasus selama empat hari berturut-turut. Begitu pula pada Minggu (8/5), tidak ada tambahan kasus aktif baru. (ant/*)

 

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI