Badan Sakit Semua Saat Haid? Cegah dengan Cara Mudah

28 Oktober 2022 16:52

GenPI.co Kepri - Haid merupakan siklus sebulan sekali para wanita dalam masa subur. Tapi tidak semua wanita nyaman saat haid, banyak yang merasa badan sakit semua. Cegah dengan cara mudah.

Rasa sakit itu ada yang tak tertahankan, sampai membuat badan lemas, imun menurun dan merasa uring-uringan.

Selain itu ada juga yang mengalami sakit kepala, badan meriang hingga batuk.

BACA JUGA:  Minum Air Kelapa Muda Saat Haid, Manfaatnya Luar Biasa

Tapi jangan panik dulu, kondisi itu terjadi karena adanya perubahan hormon dalam tubuh. Selama masa menstruasi hormon esterogen mengalami penurunan.

Padahal hormon tersebut beperan memantu mengaktifkan otak mengatur rasa sakit.

BACA JUGA:  5 Makanan untuk Melancarkan Haid, Sangat Berguna untuk Wanita

Selain itu rasa sakit itu juga karena wanita melepaskan prostaglandin saat haid. Zat kimia itu mengakibatkan konstraksi pada uterus untuk mengeluarkan darah.

Peningkatan prostaglandin ini memicu kram perut, diare, mual, muntah dan rasa tak enak badan lainnya.

BACA JUGA:  2 Penyebab Siklus Haid Tak Teratur, Salah Satunya Berbahaya

Dalam situs Kids Health disebutkan ada beberapa cara untuk mencegah rasa sakit saat haid.

1. Kenali pola haid

Kenali pola haid, siapkan diri saat biasanya tubuh mulai lemah dan sakit. Siapkan diri sebelum lemas mendadak. Siagakan kondisi dulu dalam stamina yang kuat sebelum siklus haid tiba.

2. Konsumsi makanan bergizi

Makanan bergizi akan memberikan energi bagi tubuh, selain itu juga menyediakan nutrisi yang baik bagi sel-sel dan organ dalam tubuh.

Gizi yang baik juga membantu menjaga kesehatan tubuh menjelang masa menstruasi. Perhatikan makanan yang dikonsumsi jangan sampai makanan tersebut menimbulkan sakit perut saat haid.

3. Istirahat yang cukup

Istirahat yang cukup dengan tidur berkualitas sangat penting untuk menjaga tubuh dalam kondisi sehat.

Tidur dapat membantu tubuh dalam menjaga keseimbangan hormon yang mungkin berubah-ubah menjelang masa haid.

4. Konsumsi vitamin

Vitamin bisa membantu mencukupi kebutuhan nutrisi tubuh. Sehinga minum vitamin bisa menjadi salah satu cara untuk mencegah sakit saat haid.

Vitamin dapat membantu memperkuat ketahanan sistem kekebalan tubuh sehingga mendukung pencegahan penyakit.

Beberapa jenis vitamin yang bagus dikonsumsi seperti vitamin C dan E. (Hellosehat)

Redaktur: Asrul Rahmawati

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co KEPRI