Dewan Ikut Bersuara Minta Harga Tiket Batam-Singapura Turun

Dewan Ikut Bersuara Minta Harga Tiket Batam-Singapura Turun - GenPI.co KEPRI
Ilustrasi. Kapal feri yang melayani rute Batam-Singapura atau sebaliknya. Foto: ANTARA.

GenPI.co Kepri - Anggota dewan dalam hal ini DPRD Kepri ikut bersuara untuk meminta dan mendorong harga tiket Batam-Singapura turun.

Hal itu diungkapkan oleh Anggota Komisi II DPRD Provinsi Kepri Wahyu Wahyudin. Ia mendesak operator pelaku usaha kapal feri Batam-Singapura untuk menurunkan harga tiket.

Menurut dia, harga tiket kapal feri Batam-Singapura saat ini sama dengan harga tiket dari Tanjung Pinang-Singapura. Padahal, jarak tempuh dan waktu perjalanan keduanya cukup jauh berbeda.

BACA JUGA:  Harbourfront Sudah Buka, Ansar Minta Harga Tiket Feri Diturunkan

"Dari Pinang saja Rp880 ribu dengan jarak dan waktu tempuh dua jam. Dari Batam Rp880 ribu juga dengan jarak dan waktu tempuh hanya 45 menit," ucapnya di Batam, Jumat (17/6).

DPRD Kepri nantinya akan mengadakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan mengundang para pemilik kapal untuk meminta harga tiket kapal feri itu dapat segera turun.

BACA JUGA:  Harga Tiket Feri Batam Singapura Mahal, Naiknya 100 Persen

Kenaikan harga tiket Batam-Singapura ini juga dapat berujung pada pelanggaran hak konsumen sesuai dengan Undang-undang Perlindungan Konsumen.

Selain anggota dewan, sebelumnya Gubernur Kepri Ansar Ahmad juga sudah bertemu dengan pelaku usaha kapal feri untuk menurunkan harga tiket Batam-Singapura karena banyak mendapat keluhan dari masyarakat.

BACA JUGA:  Harbourfront Singapura Kembali Dibuka, Ansar Yakin Wisman Naik

“Satu dua hari ini saya minta mereka untuk turunkan harga tiket, nanti mereka hubungi kita baru dapat diumumkan,” kata Ansar.

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya