GenPI.co Kepri - Hotel Best Western Premier (BWP) Panbil menawarkan sederet menu nusantara untuk berbuka puasa. Pilihan tempatnya pun ada dua, bisa di La bella Vita Rooftop atau di Resto Andaliman.
BWP Panbil menyaikan menu kuliner khas Nusantara berbagai daerah di Indonesia. Hotel ini mengemas paket buka puasa di tahun ini penuh dengan variasi kuliner khas nusantara.
Senior Marcomm BWP Panbil Batam, Hanna Kurniawati, menjelaskan, Cahaya Ramadan menjadi tema nasional yang berlaku di semua Hotel Best Western yang ada di Indonesia.
"Tahun ini kami tampilkan kembali menu khas masakan Nusantara di BWP Panbil, mulai dari takjil, menu utama, carving hingga hidangan penutup lengkap kita sajikan di sini,” kata Hanna kepada GenPi.co Kepri pada Senin (4/4).
Menu yang disajikan selama Ramadan, antara lain Rendang Padang, Ikan Asam Padeh, Ayam Bakar Padang, Ayam Taliwang, Ikan Bumbu Pesmol dan masih banyak lagi. Selain itu, ada juga aneka sup, mi, berbagai takjil hingga carving.
"Para tamu tidak perlu ragu lagi untuk berbuka puasa di BWP Panbil, karena sudah mengantongi sertifikat Halal untuk Andaliman Restaurant dan seluruh bahan makanan yang kami pakai juga sudah terverifikasi halal," Kata dia
Hanna menjelaskan untuk berbuka puasa di Hotel BWP Panbil pihaknya menyediakan dua lokasi untuk berbuka puasa bersama yaitu di Andaliman Restaurant yang berada di lantai dasar dan La Bella Vita Rooftop Bar di lantai 15.
"Tak ada perbedaan menu yang disajikan di kedua lokasi ini, yang membedakan hanyalah pemandangan (view) atau ambiences dari masing-masing tempat," jelasnya.
Dari La Bella Vita Rooftop Bar, pengunjung bisa melihat pemandangan asri dari Waduk Muka Kuning yang sangat menyejukkan mata. Dengan konsep open space ini, memungkin pengunjung menjadi lebih rileks saat menyantap hidangan lezat dari BWP Panbil.
"Namun tak kalah menarik, Andaliman Restaurant yang berada di lantai dasar juga sangat nyaman. Sama seperti La Bella Vita Rooftop, keduanya juga akan menyuguhkan acara hiburan untuk para tamu yang hadir," sebutnya.
Tamu yang ingin berbuka puasa di Andaliman, harganya Rp 160 ribu per orang dan untuk di La Bella Vita Rooftop seharga Rp180 per orang. Dengan harga tersebut pengujung sudah bisa makan sepuasnya.
"kami akan memberikan promo gratis untuk anak-anak berusia 0 sampai dengan usia 5 tahun,” kata Hanna.
Sedangkan pemesanan untuk anak-anak berusia 6 sampai 10 tahun akan diberi diskon 50 persen, dan bagi yang datang bersama keluarga, rekan, maupun korporat, bisa menikmati diskon beli 10 gratis 1.
Warga Batam yang ingin berbuka puasa bersama keluarga, sahabat atau rekan kerja, memesan paket berbuka puasa di BWP Panbil dengan menghubungi 0822-7697-8888. (*)